Skip to main content

Dampak Negatif penggunaan Internet

Dampak negatif penggunaan internet


Internet memang sudah tak asing lagi untuk dibicarakan, pada halnya sekarang internet sudah menjadi salah satu media yang konon katanya bisa membuat orang menjadi stres, namun disamping itu internet sangat berguna bagi kebutuhan pelajar, pengajar, pengusaha dan pedagang, bagaimana tidak, setiap hari para pedagang, pembisnis, pengiklan, pemborong selalu mengeposkan postingan-postingan untuk berikla tentang produk-produknya masing-masing. namun untuk lebih jelasnya mengenai Dampak positif penggunaan internet anda bisa baca pada postingan saya sebelumnya disini.




adapun sekarang dan pada postingan ini akan kita bahas mengenai Dampak negatife dari penggunaan internet tersebut, karena pada umumnya segala sesuatu hal yang ada di dunia ini selalu mengandung pro dan kontra, begitu juga dengan suatu fungsi ada yang positif dan negatif karena ini adalah real world, bagi sebagian pembaca yang memang mungkin sudah mengenal banyak tentang hal ini baik itu didapat dari sekolah, tempat kuliah atau yang lainnya, silahkan saja untuk memberikan saran tentang tulisan yang satu ini.

Dampak Negatife internet bagi pelajar

Internet pada hakikatnya sangat berguna bagi pelajar khusunya karena saya anggap internet adalah satu kunci sukses dari berbagai mata pelajaran yang ada di sekolah, dalam hal ini internet adalah sebagai guru les private seorang pelajar dimana pelajar bisa mengembangkan minat serta bakat atau melanjutkan dan memperdalam pelajaran yang didapat dari kelasnya, namun pada praktiknya ternyata hanya 25% dari 100% pelajar di negara kita ini menggunakan internet hanya untuk main-main semata, terbukti dengan beberapa warung internet di tempat saya selalu dipenuhi oleh anak-anak seusia pelajar hanya untuk bermain game online, entah itu bermain point blank dan yang lainnya. sehingga banyak kerugian yang ditimbulkan oleh pelajar tersebut khususnya waktu. dan tempat berbagi di internet seperti facebook dan twitter serta situs-situs lain yang seharusnya memiliki peran dan berperan bagi pelajar untuk belajar dan berbagi serta menimba ilmu, namun hanya dijadikan tempat mengeluh dan menyampah seperti update status dan upload photo yang tidak penting. adapun kerugian yang ditimbulkan oleh hal demikian banyak contohnya dan akan saya coba rangkum dalam tulisan saya dibawah ini.

  • Lupa Waktu
Waktu adalah hal yang sangat vital dalam kehidupan sehari-hari, seharusnya bagi seorang pelajar waktu dimanfaatkan dengan baik dan benar sehingga waktu yang telah terlalui dapat menghasilkan manfaat bagi dirinya sendiri, namun dalam hal ini, sering saya jumpai apabila seorang pelajar sudah masuk ke warung internet  nampaknya tidak bisa diganggu gugat karena merasa asyik entah itu dengan sebuah permainan atau yang lainnya namun sejauh ini pelajar yang lupa waktu adalah pelajar yang datang ke warnet hanya untuk bermain game online sehingga lupa kapan waktunya pulang, kapan waktunya makan dan kapan waktunya belajar, sehingga hal inilah yang termasuk dalam bagian negatif dari penggunaan internet bagi seusia pelajar. hal ini tidak berlaku bagi pelajar saja namun banyak juga yang bukan pelajar misalnya seorang karyawan saat sudah membuka internet karena terlalu asik sehingga menimbulkan terbengkalainya suatu pekerjaan. 
  • Pemalas
Seorang yang sudah kenal dengan internet baik itu pelajar ataupun karyawan atau yang lainnya cenderung menjadi pemalas, hal ini terbukti dengan selalu terlambatnya datang ke sekolah, atau ke tempat kerja dan cenderung tidak mau bekerja atau belajar melainkan tidak mau aktifitasnya di internet terganggu oleh kegiatan rutinnya. 
  • Memboros
Memboros adalah perbuatan yang tidak terpuji karena sebagian orang dan buku menuliskan bahwa "boros itu pekerjaan syaiton" dan dalam hal penggunaan internet orang akan menjadi sangat boros karena internet walaupun hanya kisaran 3000 sampai dengan 5000 per jam apabila digunakan tanpa henti dalam satu hari itu akan luamayan menguras isi dompet, dan bagi pelajar akan menyebabkan pembengkakan biaya sekolah dan kadang terjadi penggunaan biaya tidak pada tempatnya misalnya saja uang iuran SPP digunakan untuk bermain di warnet yang tidak pada tempatnya. dalam hal ini orang tua dituntut berperan serta dalam pendidikan dan perkembangan anaknya.
  • Membolos
Kegiatan membolos kerap dilakukan oleh seorang pelajar pada saat merasa bosan dengan mata pelajaran di kelasnya sehingga tempat yang paling nyaman biasanya warung internet yang dipilihnya, entah apa yang membuat mereka merasa bosan, sedangkan sudah dari kecil kita ketahui bahwa menuntut ilmu itu wajib hukumnya. terbukti hal ini dapat menyebabkan kerugian bagi orang tua, dan dalam hal ini pula orang tua dituntut untuk aktif dan berperan serta memantau perkembangan anaknya. 
  • Begadang
Begadang kegiatan tidak tidur dalam satu malam seharusnya kegiatan ini dilakukan apabila ada keperluan saja, dan tidak untuk dijadikan kegiatan rutin siapapun baik itu pelajar, karyawan, saya ataupun anda, karena begadang itu tidak baik, sangat merusak badan dan penampilan namun pada hakikatnya pengguna internet rela menyisakan waktu separuh malamnya untuk tetap berinteraksi dan mendapatkan informasi up to date yang bukan pada waktunya.

    Comments

    Popular posts from this blog

    Pelajar dan Internet

    Pelajar dan Internet  Pelajar adalah salah satu tolak ukur kemajuan suatu negara dimata dunia, internet adalah salah satu media informasi yang bersifat global, setiap orang dari berbagai penjuru dunia dapat mengaksesnya, seiring kemajuan Ilmu Teknologi maka semua kegiatan yang ada di real world harus disangkut pautkan dengan penggunaan IT, dan sekarang sudah dimulai dengan diperkenalkannya kepada pelajar SMP di Indonesia,

    Guru dan Internet

    Guru dan Internet  Tahukah anda tentang seorang guru? dan tahukah anda hubungan guru dengan internet ? ya jika belum tahu saya juga belum tahu :D, maka dari itu coba kita telusuri apasih hubungannya guru dan internet . Tapi dalam hal ini saya tidak akan menjelaskan siapa guru dan siapa internet namun hanya sebagian kecil penyambung lidah persamaan atau perbedaan antara guru dan Internet , yang akan saya bahas adalah bagaimana cara belajar yang baik, baik itu dengan guru atau dengan internet , jadi tidak ada halangan bagi seorang pelajar atau karyawan yang memang sudah tidak punya guru karena keterbatasan waktu, apabila anda orang yang termasuk dalam kategori orang yang sudah tidak punya guru karena keterbatasan waktu, mungkin artikel ini cocok untuk anda.  Internet

    Telpon Gratis via Internet

    Telephone berjam-jam tanpa PULSA? Internet selain tempat mencari dan menambah informasi ternyata Internet juga merupakan tempat komunikasi sebagaimana tujuan internet pada awalnya adalah dibentuk untuk membantu berkomunikasi antara Militer Amerika karena pada waktu itu perang dunia ke II sedang berlangsung.  Telephone Gratis?