Skip to main content

Pelajar dan Internet

Pelajar dan Internet 


Pelajar adalah salah satu tolak ukur kemajuan suatu negara dimata dunia, internet adalah salah satu media informasi yang bersifat global, setiap orang dari berbagai penjuru dunia dapat mengaksesnya, seiring kemajuan Ilmu Teknologi maka semua kegiatan yang ada di real world harus disangkut pautkan dengan penggunaan IT, dan sekarang sudah dimulai dengan diperkenalkannya kepada pelajar SMP di Indonesia,


khususnya di kawasan tempat saya lahir dan besar baru kisaran tahun 2005-2006 internet hadir di SMP, sehingga sekarang sudah dicanangkan oleh Dinas Pendidikan bahwa belajar akan lebih efektif dengan tehnik pembelajaran yang berbasis IT, mengajar tidak lagi akan membosankan bagi sebagian pelajar dan ini salah satu kendala bagi setiap sekolah yang memang bukan negri karena cenderung yang bukan negri belum mampu membeli sebuah proyektor atau membuat sebuah lab untuk kegiatan tersebut, padahal keuntungan dari pengajaran berbasis IT ini akan sangat membantu pelajar dalam mengembangkan minat dan bakatnya dibidang IT serta memduahkan pelajar dalam mempelajari segala bidang pelajaran.

sudah saya paparkan pada postingan yang lalu mengenai keuntungan dan kerugian penggunaan Internet bagi pelajar, serta apa kaitan penggunaan internet dengan guru, dan pada kesempatan yang baik ini akan saya tuliskan beberapa kaitannya pelajar dan internet yakni mengenai bagaimana menggunakan internet secara maksimal untuk kebutuhan belajar. 
  • Menggunakan Search Engine di internet
Internet sangat erat kaitannya dengan search engine, sedangkan search engine yang ada di internet sangat banyak jumlahnya, namun ada beberapa yang akan saya perkenalkan kepada pembaca salah satu search engine terbesar di dunia, search engine yang memang menjadi salah satu favorite bersama pengguna internet di penjuru dunia, yakni Google search engine, adapun cara pemakaiannya mungkin setiap orang termasuk anda sudah dapat menggunakannya, kenapa harus dengan Google search engine? ya harus dengan Google search engine setiap orang memanfaatkan ini untuk menjawab pertanyaannya, sedangkan kebutuhan internet untuk pelajar adalah memperkuat materi dengan membaca yang ada di internet, membaca materi yang berhubungan dengan pelajaran yang telah dibahas di sekolah atau dikampus oleh guru dan dosennya, dengan demikian ranking #1 pun mudah untuk dicapai, karena selain materi yang disampaikan oleh guru di sekolah atau dosen di kampus, pelajar dapat lebih mengembangkan pelajaran atau mata kuliah yang memang kadang ada sebagian bahasa atau istilah yang belum dipahami atau tertinggal, seperti halnya saya, saya sering menggunakan Google search engine atau internet untuk kebutuhan belajar dan kadang saya selalu mendahului dosen saya, jadi dengan bantuan internet saya bisa mengenal istilah-istilah atau dapat mengenal sebelumnya materi yang akan disampaikan untuk esok hari oleh dosen. jadi internet sangat berperan penting untuk pelajar. 
  • Membuat blog di internet untuk memperkuat memori dalam belajar
Tahukah pembaca sekalian bahwa membaca dan menulis ternyata sangat bermanfaat bagi setiap orang? ya membaca ternyata memiliki efek yang sangat besar bagi pembaca, dan selain membaca untuk memperkuat memori tentang materi yang disampaikan, boleh kita ulas dengan menggunakan bahasa sendiri, karena pada hakikatnya tidak ada istilah salah dalam mengulas pelajaran, kita bisa mengulas suatu pelajaran dengan menggunakan sebuah nyanyian dalam belajar bahasa inggris, dan kita juga bisa menggunakan fungsi internet, dalam hal ini akan saya perkenalkan kepada pembaca tentang bagaimana cara memaksimalkan ingatan. Tahukah anda manfaat menulis bagi diri pribadi? ya menulis selain untuk membiasakan tangan dan memperindah tulisan, menulis juga ternyata akan meninggalkan bekas di kertas dan di ingatan penulis, karena kenapa dengan menulis kita bisa tahu pembahasan atau materi yang kita tulis apakah sudah sesuai atau belum. Dalam hal ini akan saya tambahkan point bagaimana cara menggunakan internet untuk kebutuhan pelajar, demi terjaganya dokumen dan keinginan belajar yang kuat cobalah untuk membua sebuah tulisan di internet, caranya, kita bisa mendaftar secara gratis pada blogger hanya dengan menggunakan alamat e-mail, nah jika bingung seperti apa blog itu, anda bisa lihat secara keseluruhan halaman yang sedang anda baca sekarang, halaman ini adalah bagian dari blog.
  • Mengikuti forum-forum yang betemakan pendidikan
Internet adalah dunia yang sangat luas dan tidak terbatas namun internet juga memiliki aturan-aturan yang memang harus diketahui, aturan-aturan penggunaan internet tertuang dalam undang-undang pada setiap negara, saya sarankan untuk anda yang masih berstatus pelajar silahkan cari dan bergabunglah dengan sebuah forum, forum adalah tempat begabung sekelompok orang yang membahas point-point tertentu, seperti halnya forum di facebook yang saya miliki saat ini adalah English Speaking Club dan anda bisa mencarinya sesuai dengan kebutuhan anda, contoh anda adalah pelajar yang sangat senang dengan pelajaran IPA khususnya kimia, anda bisa mencari kelompok-kelompok tersebut di internet, dengan menggunakan search engine, karena internet memiliki lebih dari jutaan forum untuk dijadikan sebagai bahan pembelajaran.  
  • Jangan sekali-kali mencoba game online

Game online memang menyenangkan, tapi ini adalah sisi negatif dari penggunaan internet bagi saya dan mungkin bagi pelajar, meskipun banyak permainan-permainan yang memang membantu pertumbuhan IQ dalam masa belajar, namun sisi negatif dari game online yang ada di internet adalah ketika seorang pelajar sudah kecanduan dengan game online, jika seorang pelajar sudah terinveksi dengan virus game online akan sangat sukar sekali diajak untuk belajar kadang-kadang saat waktu belajarpun yang ia ingat adalah bukan apa yang disampaikan oleh gurunya tapi mungkin bagaimana mengatasi musuh pada saat bermain, dan bagaimana mengatasi kesulitan pada level selanjutnya pada game online yang ia mainkan di warung internet atau jaringan internet sendiri, dan ini adalah salah satu alasan mengapa orang tua harus ikut serta berperan dalam penggunaan internet.
  • Mengerjakan tugas kliping di internet
Internet selain berfungsi untuk bertanya pada saat kritis, internet pula sering digunakan untuk kebutuhan pemenuhan tugas sekolah dan kampus, karena seringkali pelajar baik tingkat SD/SMP/SMA diminta untuk menyusun kliping atau sebuah resume atau sebuah data yang memang harus bersumber dari internet, disarankan untuk hal seperti ini, lebih baik dikerjakan sendiri jangan meminta operator warung internet atau kakak atau orangtua, apabila anda bilang "saya tidak tahu caranya", mana kala anda tidak tahu caranya silahkan minta dibimibing saja, jangan minta dikerjakan tugasnya oleh operator, kakak, orang tua atau siapapun, dengan harapan agar anda terbiasa dan tidak menyusahkan orang lain dengan tujuan utamanya adalah ANDA DAPAT MENGOPTIMALKAN PENGGUNAAN INTERNET.

Comments

Popular posts from this blog

Guru dan Internet

Guru dan Internet  Tahukah anda tentang seorang guru? dan tahukah anda hubungan guru dengan internet ? ya jika belum tahu saya juga belum tahu :D, maka dari itu coba kita telusuri apasih hubungannya guru dan internet . Tapi dalam hal ini saya tidak akan menjelaskan siapa guru dan siapa internet namun hanya sebagian kecil penyambung lidah persamaan atau perbedaan antara guru dan Internet , yang akan saya bahas adalah bagaimana cara belajar yang baik, baik itu dengan guru atau dengan internet , jadi tidak ada halangan bagi seorang pelajar atau karyawan yang memang sudah tidak punya guru karena keterbatasan waktu, apabila anda orang yang termasuk dalam kategori orang yang sudah tidak punya guru karena keterbatasan waktu, mungkin artikel ini cocok untuk anda.  Internet

Telpon Gratis via Internet

Telephone berjam-jam tanpa PULSA? Internet selain tempat mencari dan menambah informasi ternyata Internet juga merupakan tempat komunikasi sebagaimana tujuan internet pada awalnya adalah dibentuk untuk membantu berkomunikasi antara Militer Amerika karena pada waktu itu perang dunia ke II sedang berlangsung.  Telephone Gratis?